Self Lifehacks

Kebahagiaan dari Rumah

Bagi saya rumah adalah sebuah konsep yang bisa terus berubah. Rumah bisa saja diartikan sebagai sebuah bangunan tempat kita tinggal, tempat kita berkumpul bersama di hari raya ataupun liburan. Menurut saya rumah tidak hanya bangunan melainkan juga perasaan. Di luar keluarga biologis, teman dan orang-orang terkasih kita juga bisa terasa seperti rumah. Di mana pun kita berada, selama saya berada bersama orang-orang yang saya sayangi maka saya akan merasa seperti berada di rumah.

Bagi saya rumah adalah sebuah konsep yang bisa terus berubah. Rumah bisa saja diartikan sebagai sebuah bangunan tempat kita tinggal, tempat kita berkumpul bersama di hari raya ataupun liburan. Menurut saya rumah tidak hanya bangunan melainkan juga perasaan. Di luar keluarga biologis, teman dan orang-orang terkasih kita juga bisa terasa seperti rumah.

Saat ini kita sudah mendekati akhir tahun yang juga sangat identik dengan liburan dan juga hari Natal bagi yang merayakan. Salah satu kegiatan yang bisa dilakukan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga dan orang terdekat adalah dengan makan bersama. Ketika merayakan Natal dan mengadakan makan malam bersama menurut saya untuk menghadirkan suasana yang menyenangkan, penting untuk memastikan bahwa semua orang merasa nyaman. Jika ingin mengadakan pesta atau mungkin makan malam bersama kita bisa memasak makanan yang cukup sebelum acara, sehingga di saat acara berlangsung kita bisa punya waktu untuk berbincang dan bercengkrama dengan orang-orang yang kita undang.

Tidak hanya saat makan, memasak juga bisa jadi ajang yang dapat mengakrabkan kita dengan keluarga, teman, ataupun kolega kita. Kalau kamu memang tipe orang yang lebih nyaman memasak di hari acara, maka cobalah untuk mengajak keluarga dan kerabat yang hadir untuk memasak hidangan bersama sembari bercakap dan berbagi cerita. Tidak hanya menghangatkan hati, tentunya dengan memasak bersama waktu yang diperlukan untuk menyelesaikan masakan juga jadi lebih cepat.

Tidak hanya saat makan, memasak juga bisa jadi ajang yang dapat mengakrabkan kita dengan keluarga, teman, ataupun kolega kita. Kalau kamu memang tipe orang yang lebih nyaman memasak di hari acara, maka cobalah untuk mengajak keluarga dan kerabat yang hadir untuk memasak hidangan bersama sembari bercakap dan berbagi cerita.

Saya punya satu pengalaman yang cukup berkesan ketika merayakan Natal bersama keluarga. Ketika itu saya dan keluarga merasa sepertinya kita sedang tidak ingin memasak, lalu kami memutuskan untuk pergi ke sebuah restoran dan ternyata tutup. Jadi akhirnya saya dan orang tua saya pergi ke sebuah restoran cepat saji dan makan di sana. Saat itu saya merasa hal yang paling penting sebenarnya bukan apa atau di mana kita makan tetapi kebersamaan yang dirasakan. Terkadang mungkin kita tidak bisa memasak atau pergi ke restoran, poin terpenting dalam merayakan Natal bagi saya adalah waktu yang dihabiskan bersama keluarga. 

Berbicara soal makanan, setiap orang tentu memiliki menu favorit bersama dengan keluarganya masing-masing. Dalam buku “Christmas at Home” tidak hanya berisi resep melainkan juga panduan dan tips bagaimana cara merayakan Natal dari rumah. Saya selalu merasa merayakan Natal di rumah selalu menjadi Natal terbaik, saat kamu menghabiskan waktu bersama orang-orang yang membahagiakan hati kita, termasuk di antaranya keluarga, teman, kerabat, atau pun kolega kita.

Resep yang saya tuliskan dalam buku ini resep makanan yang biasa dimasak oleh keluarga saya, tapi ada juga beberapa resep dari teman dan keluarga. Saya juga sempat menanyakan melalui Facebook bagaimana cara mereka merayakan Natal atau saya menanyakan teman saya secara personal. Teman saya akan menjawab terkadang mereka pergi ke restoran kadang mereka memasak dan makan bersama, dia mungkin tidak membagikan resepnya karena terkadang mereka memesan makanan tapi karena saya merasa idenya menarik maka saya masukan ke dalam buku resep.

Bahkan jika resepnya tidak mereka bagikan biasanya saya mengambil jawaban mereka sebagai inspirasi untuk resep dalam buku.  Setiap orang merayakan Natal dengan cara yang berbeda-beda, saya rasa memang tidak mungkin untuk menggambarkan semuanya tapi saya berusaha untuk merepresentasikan teman dan keluarga saya dan mencoba untuk memberikan resep yang lebih beragam.

Related Articles

Card image
Self
Perbedaan dalam Kecantikan

Perempuan dan kecantikan adalah dua hal yang tidak akan pernah terpisahkan. Cantik kini bisa ditafsirkan dengan beragam cara, setiap orang bebas memiliki makna cantik yang berbeda-beda sesuai dengan hatinya. Berbeda justru jadi kekuatan terbesar kecantikan khas Indonesia yang seharusnya kita rayakan bersama.

By Greatmind x BeautyFest Asia 2024
01 June 2024
Card image
Self
Usaha Menciptakan Ruang Dengar Tanpa Batas

Aku terlahir dalam kondisi daun telinga kanan yang tidak sempurna. Semenjak aku tahu bahwa kelainan itu dinamai Microtia, aku tergerak untuk memberi penghiburan untuk orang-orang yang punya kasus lebih berat daripada aku, yaitu komunitas tuli. Hal ini aku lakukan berbarengan dengan niatku untuk membuat proyek sosial belalui bernyanyi di tahun ini.

By Idgitaf
19 May 2024
Card image
Self
Perjalanan Pendewasaan Melalui Musik

Menjalani pekerjaan yang berawal dari hobi memang bisa saja menantang. Menurutku, musik adalah salah satu medium yang mengajarkanku untuk menjadi lebih dewasa. Terutama, dari kompetisi aku belajar untuk mencari jalan keluar baru saat menemukan tantangan dalam hidup. Kecewa mungkin saja kita temui, tetapi selalu ada opsi jalan keluar kalau kita benar-benar berusaha berpikir dengan lebih jernih.

By Atya Faudina
11 May 2024