Marchella FP
@marchellafpArticles By This Author
Nostalgia Dalam Jeda
Waktu itu bergerak ke depan. Hanya saja waktu manusia di bumi inilah yang menyingkat. Ketika berbicara tentang waktu terkadang kita memberikan rasa penyesalan padanya. Kadang bahkan membandingkannya. Sering kita bilang lebih baik tempo dulu daripada sekarang. Padahal banyak hal yang bisa kita pelajari darinya tanpa harus menyesali atau membandingkan.
Pelajaran Dari Masa Kecil
Dalam kacamata saya, setiap orang pasti memiliki pesan yang dititipkan Tuhan padanya untuk disampaikan. Seorang dokter contohnya, ia terlahir dengan pesan untuk menyembuhkan orang, dengan menjadi tangan Tuhan untuk memberi kesembuhan. Begitu pun profesi lainnya. Bertahun meyakini hal ini, lantas apa yang Tuhan coba sampaikan melalui diri saya?